Kapolda Metro Diganti, Polri Jamin Tetap Usut Kasus Novel Baswedan
JAKARTA —- Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Rikwanto mengatakan berkas kasus penyidikan terhadap kasus novel Baswedan akan selesai sebelum Kapolda metro jaya yang baru akan dilantik.
Menurut Rikwanto, Sebelum dilantik Irjen Pol Idham Azis sebagai Kapolda Metro Jaya yang baru untuk menggantikan M. Iriawan, perihal kasus Novel Baswedan tersebut akan dituntaskan.
“Bukan hanya itu ya, banyak kasus lain yang dalam kepemimpinan Irjen Pol M. Iriawan belum selesai. Banyak Kasus di Reserse Kriminal Umum Polda, tapi itu masih berjalan,” ujar Rikwanto di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Jumat, (21/7/2017).
Rikwanto Menjelaskan, Untuk mengungkapkan itu semua, Rotasi kepemimpinan melalui surat telegram Kapolri Jenderal Tito Karnavian itu tidak terpengaruh dalam penanganan dan mengusut kasus yang telah ditangani Kepolisian Polda Metro. Bahkan, jelang Pergantian pimpinan itupun kasus tersebut akan dilanjutkan oleh pimpinan yang baru dalam rangka menyelesaikan tugas yang sudah ada.
“Semua kasus ya, dalam kaitan verifikasi, itu akan ditindaklanjuti,” imbuhnya.
Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M. Iriawan Berjanji terkait penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan akan dimaksimalkan dan mengusut sampai tuntas.
“Jadi kasus novel, masih dalam Pekerjaan Rumah (PR) Polda Metro. PR kami semua. Kapolri sudah koordinasi dengan KPK untuk bagaimana segera menuntaskan kasus tersebut,” kata Rikwanto.
Jelas Rikwanto, berbagai upaya telah dilakukan Kepolisian untuk ungkapkan kasus novel secara terang benderang. Polisi dalam hal ini juga sudah bekerjasama dengan KPK. Personel polisi pun ada mendampingi penyidik dari KPK, sehingga penyidik bisa setiap saat memberi masukan, memonitor kasus tersebut.