Pemilu 2019, KPU Bangka Gencarkan KSK
Sementara itu, Posko Gerakan Melindungi Hak Pemilih (GMHP) yang dibuka KPU Kabupaten Bangka, menyasar pengunjung Pantai Tikus Emas di Sungailiat. “Kita ingin mereka yang belum terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap Hasil Pemuktahiran (DPTHP), dapat melihat dan mendaftarkan diri sebagai pemilih,” tambah Siti Aminah.
Pengunjung yang ramai menikmati keindahan pantai yang selama ini malu atau ragu ke posko di Kantor KPU Bangka, kecamatan, kelurahan dan desa, dapat mengecek keberadaannya di DPTHP di Posko GMHP keliling tersebut. Partisipasi aktif masyarakat, untuk mendatangi posko layanan yang sudah disiapkan baik di kelurahan, desa, kecamatan serta posko keliling sangat tinggi, hal itu terlihat dari jumlah warga yang berkunjung ke posko layanan.
KPU Kabupaten Bangka sudah berkoordinasi dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Bangka, terkait rekomendasi dari Bawaslu, mengenai verifikasi penduduk berusia di atas 70 tahun. Hasilnya ditemukan 35 orang yang sudah meninggal dunia, dan telah dikeluarkan dari daftar pemilih tetap hasil pemuktahiran DPTHP.
Masyarakat juga bisa menggunakan ponsel android yang dimiliki, untuk mengecek namanya di aplikasi KPU RI Pemilu 2019 atau laman www.lindungihakpilihmu.kpu.go.id, dan segera melaporkan kepada PPS, PPK atau KPU kabupaten Bangka apabila belum terdaftar. (Ant)