TMII Bersolek Sambut ‘New Normal’

Editor: Koko Triarko

JAKARTA – Taman Mini Indonesia Indah (TMII) terus berbenah meningkatkan pelayanan, dengan menerapkan protokol kesehatan bagi kenyamanan dan keamanan pengunjung saat nanti kembali operasional di era tatanan hidup baru, new normal.

Komisaris Utama TMII, Bambang Wibawarta, menyatakan sejak TMII tutup sementara pada pertengahan Maret 2020 lalu, pihaknya telah melakukan berbagai persiapan untuk mengantisipasi dibukanya kembali wahana wisata budaya Indonesia, ini.

Berbagai persiapan itu, menurutnya  mulai dari rapat penanganan pandemi Covid-19 di lingkungan TMII, dengan membentuk Satuan Tugas (Satgas), penyemprotan disinfektan secara berkala, dan sosialisasi internal tentang protokol kesehatan juga menjadi hal penting.

“Pan SDM (Sumber Daya Manusia) internal TMII harus paham benar, apa itu protokol kesehatan, bagaimana pentingnya. Apa bahayanya kalau tidak menantaati,” ujar Bambang, kepada Cendana News ditemui pada kegiatan penyemprotan disinfektan di area Plaza Tugu Api Pancasila TMII, Jakarta, Rabu (10/6/2020).

Komisaris Utama TMII, Bambang Wibawarta saat ditemui pada kegiatan penyemprotan disinfektan di area Plaza Tugu Api Pancasila TMII, Jakarta, Rabu (10/6/2020). -Foto: Sri Sugiarti

Manajemen TMII juga telah menyediakan Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk operasional pembukaan kembali TMII.

Mulai dari fasilitas tempat cuci tangan lengkap dengan sabun antiseptik yang disediakan di setiap pintu masuk TMII, hingga ke titik-titik lainnya di setiap unit dan wahana rekreasi, juga gedung-gedung pertemuan, seperti Sasono Utomo, Sasono Adhiguno dan lainnya.

Lihat juga...