Walkot Padang Apresiasi Petugas Kebersihan
Editor: Koko Triarko
PADANG – Jajaran Pemerintah Kota Padang, Sumatra Barat, berkumpul bersama dengan pasukan orange atau petugas kebersihan yang ada di wilayah Kota Padang, di Palanta, Sabtu (18/5), malam. Pada pertemuan itu, Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah, menyampaikan ungkapan rasa bangga kepada petugas kebersihan, karena telah bekerja untuk kebersihan Kota Padang, dari tahun ke tahun.
Melalui komunitas Sinar Pagi Sports Club (SPSC), Mahyeldi membagikan sembako atau paket lebaran sebanyak 600 paket kepada petugas kebersihan.
“Saya sangat menyambut baik dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua elemen dan masyarakat Kota Padang, termasuk perantau, yang senantiasa berperan aktif memberikan sumbangsihnya terhadap kemajuan pembangunan Kota Padang sejauh ini, seperti halnya SPSC,” katanya, Sabtu (18/5/2019) malam.
Menurutnya, dengan adanya sinergi dan kontribusi tersebut, Kota Padang bisa menjadi kota yang terus semakin maju di berbagai bidang. Terkhusus di bidang lingkungan, yang sejauh ini masih konsisten dengan menjaga kebersihan lingkungannya.
“Jadi, bantuan sembako ini dari SPSC yang diperuntukkan bagi 600 petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Padang. Memang sudah selayaknya petugas kebersihan mendapat perhatian. Apalagi ini di momen Ramadan, berbagi adalah perbuatan yang sangat baik,” ujarnya.
Dikatakannya, terlihat indahnya Kota Padang merupakan senantiasa petugas yang berkomitmen untuk membersihkan sampah, dan juga turut terkelola secara baik. Hal itu adalah bukti terwujudnya Padang yang bersih, berkat jasa dan upaya keras pahlawan kebersihan, yaitu petugas Dinas Lingkungan Hidup.