Perikanan Rajungan, Andalan Komoditas Nasional

Ilustrasi - Budidaya ikan rajungan - Dok CDN

Di sisi lain, tren pasar global terus mengarah pada keberlanjutan dalam rantai suplai perikanan, dan dalam jangka panjang menjadi faktor penting dalam akses serta daya saing pasar.

Ia kemudian memaparkan tren stok perikanan Indonesia, khususnya tuna dan rajungan, dan apakah laut Indonesia masih mampu menerima tekanan target peningkatan produksi.

Lalu, kebijakan dan aksi strategis apa yang harus dilakukan secara kolektif untuk menjamin masa depan perikanan nasional, serta bagaimana peluang dan tantangan tren permintaan pasar terhadap produk yang berkelanjutan, misalnya ekolabel terhadap perikanan nasional.

Khusus untuk perikanan rajungan, Hawis Maddupa yang juga Direktur Eksekutif APRI menambahkan, bahwa pihaknya bekerja sama dengan Balai Besar Perikanan Budi Daya Air Payau (BBPBAP), yakni Unit Pelaksana Teknis (UPT) Direktorat Jenderal Perikanan Budi Daya, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) yang baru saja berhasil memanen perdana rajungan dengan sistem dan teknologi budi daya.

Kerja sama APRI dengan peneliti di BBPBAP Jepara dilakukan sejak lama, dan baru berhasil pada Sabtu (11/8), dilakukan pemanenan di area tambak.

“Dengan keberhasilan budi daya rajungan ini, maka menjadi solusi bagi ketersediaan stok benih, yang tidak lagi mengambil dan mengandalkan dari alam,” katanya. (Ant)

Lihat juga...