MPR Lawan Covid-19, Satu Jam Kumpulkan Rp500 Juta

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

JAKARTA  – Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, bangga terhadap para warga yang sudah menunjukkan solidaritas gotong royong terhadap sesama dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Hal ini terlihat dari donasi yang masuk ke Telkomsel dan website kitabisa.com/mprripeduli, yang baru saja diluncurkan, namun sudah mencapai lebih dari lima ratus juta rupiah.

Para wakil ketua MPR RI yang hadir bersama pimpinan Fraksi MPR RI juga spontan mendonasikan gajinya termasuk dari Ketua Umum KADIN Indonesia, Rosan Roslani, yang memberikan donasi seratus juta rupiah. Sehingga dalam waktu singkat terkumpul lima ratus juta rupiah lebih yang akan segera masuk sistem donasi laman Kitabisa.com.

“Di halaman website tersebut kita bisa melihat rakyat bergotong royong memberikan bantuan. Ada yang menjadi donatur dengan menyumbang lima ribu rupiah, sepuluh ribu rupiah, hingga puluhan dan ratusan jutaan rupiah. Besar kecil sumbangan bukanlah persoalan, karena Tuhan Yang Maha Esa melihat ketulusan dan keikhlasan,” ujar Bamsoet di Gedung MPR RI, berdasarkan rilis yang diterima Cendana News, Selasa (14/4/2020).

Sebelumnya, MPR RI telah meluncurkan program ‘MPR RI Peduli – Lawan Covid-19’. Acara peluncuran dikemas sesuai protokol kesehatan, mengingat DKI Jakarta sedang diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Turut hadir antara lain Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah, Jazilul Fawaid dan Arsul Sani, Anggota DPR RI Ali Taher, Masinton Pasaribu, Taufik Basari, Syaifullah Tamliha, Aliyah serta Sadarestuwati dan CEO Kitabisa.com Alfatih Timur.

Hadir melalui video conference Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdiyat, Syarifuddin Hasan, Hidayat Nur Wahid, Direktur Human Capital Management Telkomsel Irfan A. Tachir, dan CO CEO Gojek Andre Soelistyo.

Lihat juga...