Pesona Indonesia, untuk Membangkitkan Semangat Cinta Budaya
Editor: Mahadeva
JAKARTA – Gerak gemulai penari berbusana tradisional berpadu dengan kostum berwarna cerah memukau penonton, yang memadati acara Pesona Indonesia di Desa Seni Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Minggu (7/7/2019).

Para penari belia dari Sanggar Nimas Sukamti menampilkan tari Dodogeran, mengisi rangkaian acara. “Tari Dodogeran ini bercerita tentang kegembiraan anak-anak saat bermain. Dan kami bangga bisa tampil di TMII pada acara Pesona Indonesia,” kata Sukamti, Ketua Sanggar Nimas Sukamti, kepada Cendana News di sela acara.
Sanggar Nimas Sukamti merupakan salah satu sanggar binaan program budaya TMII. Sanggar tersebut mengembangkan beragam tarian daerah. Penari dari sanggar tersebut, sering tampil memeriahkan acara di Taman Mini Menari dan Pesona Indonesia.
Dengan tampil, Sukamti menyebut, sanggarnya telah turut serta melestarikan budaya bangsa. Anak asuhnya juga merasa bangga diberi kesempatan tampil menari. Tampil di acara Pesona Indonesia, menjadi sarana sebagai pendidikan karakter anak, menumbuhkan disiplin dan kesabaran. “Dalam berlatih, kalau tidak disiplin otomatis tidak akan bisa dengan baik menarinya. Yang pasti, kami sangat bangga tampil menari di TMII, bisa ikut melestarikan kebudayaan Indonesia,” tandasnya.

Kepala Bidang Diklat dan Pembinaan Potensi TMII, Endang Sari Dewi mengatakan, pihaknya memberikan kesempatan kepada sangar tari yang ada di Jabodetabek untuk pentas di TMII. “Pesona Indonesia adalah pentas seni pelajar Indonesia (Pensi Prima). Kami berikan kesempatan bagi sanggar tari se-jabodetabek untuk tampil di TMII dalam upaya pelestarian seni budaya daerah,” kata Endang.