PUPR: Flyover Rawa Buaya Hanya Butuh Ganti Karet
Sebelumnya, Wali Kota Jakarta Barat, Rustam Effendi, memerintahkan jajarannya menutup sementara akses kendaraan bermotor menuju jalan layang Rawa Buaya di Jakarta Barat, akibat terjadi retakan pada Rabu (26/12), sore lalu.
Saat meninjau lokasi retakan jalan layang Rawa Buaya, ia menilai jalanan itu akan sangat berbahaya dilewati kendaraan bermotor, terutama sepeda motor.
Pengguna jalan yang akan melewati jalan layan Rawa Buaya, diimbau menuju Jalan Kapuk Kamal, untuk melintasi arteri Lingkar Luar Jakarta W2 dari arah Kembangan menuju Cengkareng.
Saat ini, tahapan penggantian tumpuan jalan layang Rawa Buaya dilakukan Balai Besar Pelaksana Jalan Wilayah VI Kementerian PUPR Jakarta Metro 1.
Selama proses perbaikan itu, kendaraan bermotor hingga kendaraan angkutan berat tidak dapat melintasi jalan layang Rawa Buaya. Imbasnya dari pengerjaan perbaikan itu, adalah kemacetan sepanjang jalanan itu. Sebab, akses jalan tersebut dipenuhi truk tronton muatan penuh. (Ant)