Ukraina Tundukan Makedonia 2-1 Dengan Ketegangan
Kiper Ukraina, Georgiy Bushchan, sukses menggagalkan percobaan gol gelandang, Arijan Ademi, pada menit ke-47. Dan upaya itu mengubah irama permainan menjadi jauh lebih kompetitif, di mana Makedonia Utara membalas satu gol melalui Ezgjan Alioski, dari tendangan keduanya setelah eksekusi penaltinya dimentahkan sang kiper. “Pertama sekali, bagian dari Piala Eropa ini adalah atmosfer yang sangat berbeda. Ini emosional sekali. Ini jenis turnamen yang berbeda. Setiap saat keseimbangan tim bisa berubah,” kata Shevchenko, kepada wartawan usai laga.
Ruslan Malinovskiy, gagal mengeksekusi penalti Ukraina yang semestinya bisa menambah keunggulan mereka. Dan Shevchenko mempertahankan keputusannya mengganti kedua pencetak golnya, Andriy Yarmolenko dan Roman Yaremchuk, pada menit ke-70. “Kami mengubah tim, karena kami harus melindungi gawang kami, dan kami harus menekan sedikit di depan untuk mencegah umpan-umpan panjang. Kami memasukkan dua pemain baru yang ternyata cukup banyak menekan,” tambah sang pelatih.