Menikmati Keindahan Panorama TMII dengan Kereta Api Mini
Redaktur: Muhsin E Bijo Dirajo
JAKARTA — Berwisata ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII) bersama keluarga menjadi kenangan terindah, saling bercengkrama menikmati keindahan ragam budaya bangsa. Namun tentu untuk menjangkau area miniatur Indonesia seluas 150 hektare, yang dibangun oleh Raden Ayu Fatimah Siti Hartinah atau Ibu Tien Soeharto ini bisa menghabiskan waktu seharian.
Untuk mempermudah dan demi kenyamanan, pengunjung bisa keliling dengan naik Kereta Api Mini yang stasiunnya berada tepat di seberang gedung pengelola TMII. Area stasiun didesain nuansa ramah anak yang sarat edukasi. Loket tiketnya bergambar kereta api warna hijau, kuning dan orange.
“Beli kartunya lewat jendela kereta api, lucu,” kata Ardan, seorang bocah yang berada di area stasiun Kereta Api Mini TMII, Jumat (17/1/2020).
Dista Sari, sang ibu mengaku, meskipun banyak wahana transportasi, tapi anaknya selalu meminta keliling area TMII dengan kereta api mini.
“Kalau ke TMII, sudah pasti naik kereta, ini transportasi favorit. Anak saya senang, selama perjalanan bisa lihat anjungan, museum, dan pastinya nggak capai,” kata Dista, kepada Cendana News.
Begitu juga dengan Farah. Dia bersama kedua anaknya memilih kereta api mini. Menurutnya, transportasi ini menjadi alternatif hiburan keliling TMII yang sangat aman dan nyaman.
“Tadi sudah naik kereta gantung, tapi agak ngeri ya. Kalau kereta api mini ini lebih seru, aman lagi. Anak-anak senang,” ujar Farah.
Usai naik kereta, Farah dan anaknya berswafoto di lokomotif yang berada di samping loket tiket. Di area ini juga hadir restoran dan toko yang bisa dihampiri pengunjung.
Operasional Manager Kereta Api Mini, Erwin Nasution mengatakan, kereta Api Mini ini hadir untuk memberikan kemudahan bagi pengunjung saat ingin keliling TMII menikmati keindahan panorama budaya bangsa.