21 Perguruan Tinggi Berkolaborasi Rumuskan ‘Socio-Ecopreneur’
Redaktur: Satmoko Budi Santoso
MALANG – Para petinggi dari 21 perguruan tinggi negeri maupum swasta anggota Nationwide University Network in Indonesia (NUNI) menghadiri agenda Presidential Meeting and NUNI Forum 2019 di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).
Berbagai rumusan terkait konsep Kompetensi Socio-Ecopreneur dan pentingnya kolaborasi antar anggota NUNI turut dibahas dalam agenda pertemuan tersebut.
Disampaikan Rektor UMM, Dr. Fauzan, M.Pd, saat ini tuntutan kolaborasi antar perguruan tinggi sudah tidak bisa lagi dihindari lagi.

“Kolaborasi dan kerjasama antar perguruan tinggi sangat dibutuhkan dalam upaya meningkatkan mobilitas dosen, mahasiswa serta riset kolaboratif,” ucapnya saat membuka Presidential Meeting and NUNI Forum di ruang sidang senat UMM, Jumat (4/10/2019).
Menurutnya, salah satu misi dari NUNI sendiri adalah melakukan kolaborasi yang bisa memberikan kebermanfaatan bagi kemajuan bangsa.
Oleh karenanya NUNI di-branding sebagai komunitas perguruan tinggi yang memiliki komitmen kuat untuk memajukan bangsa, tentu dengan menggunakan kapasitas perguruan tingginya masing-masing.
“Oleh sebab itu dibutuhkam optimalisasi kolaborasi sehingga kedepan sudah harus mendesain kerjasama tidak hanya pada tataran institusi tapi juga pada tataran mahasiswa. Tujuannya tentu untuk membiasakan mahasiswa agar mau dan bisa berkolaborasi. Karena kita hadir di sini membawa misi kolaborasi untuk bersama-sama dalam rangka memajukan bangsa,” tandasnya.