Soal Pogba, Madrid “Deadline” Manchester United
Redaktur: ME. Bijo Dirajo
MADRID — Real Madrid masih belum menyerah untuk mendapatkan gelandang Manchester United, Paul Pogba. Terbaru klub berjuluk Los Blancos disebut telah memberikan deadline pada United terkait kepindahan bintang asal perancis tersebut.
Dilansir SportsMole, Madrid ingin kepindahan Pogba ke Santiago Bernabeu selesai pada 1 Juli saat United kembali menjalani latihan pramusim.
Pogba yang kini berusia 26 tahun memang sejak lama dikaitkan dengan kepindahan ke Santiago Bernabeu. Isu kepindahannya semakin santer setelah kompetisi musim lalu berakhir. Terlebih Madrid, di bawah komando Zinedine Zidane tengah berupaya melakukan perombakan total pada skuat yang akan diturunkan musim depan.
Sementara United masih enggan mempertimbangkan tawaran yang masuk. Meski begitu sikap The Red Devils bisa saja berubah bila Pogba mendesak dilepas dalam beberapa pekan ke depan. Menurut Marca, Madrid ingin transfer Pogba selesai pada 1 Juli mendatang.
Madrid direncanakan menjalani latihan pramusim beberapa pekan kemudian, dan Los Blancos ingin Pogba memiliki tambahan waktu istirahat sebelum Los Blancos terbang ke Amerika Utara untuk latihan pramusimnya.
Di luar itu, Madrid sadar betul tidak akan mudah memboyong Paul Pogba dari Old Trafford, mengingat Setan Merah setidaknya ingin harga yang cukup tinggi sebagai mahar. Penain Perancis itu dibanderol 150 juta poundsterling. Nilai ril Pogba sendiri mendekati angka 106 juta pound.
Paul Pogba merupakan target nomor satu Zinedine zidane dan menjadi bagian penting dalam rencana perombakan total skuat Los Blancos. Sebelumnya, Madrid sudah disibukkan dengan aktivitas transfer dengan mendatangkan Rodrygo Goes, Eder Militao, Luka Jovic, Ferland Mendy dan Eden Hazard.