MA Terima 35 Ribu Lebih Pendaftar CPNS 2018
Editor; Makmun Hidayat
JAKARTA — Masa pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Mahkamah Agung (MA) telah berakhir. Formasi yang disediakan Mahkamah Agung diminati lebih dari 35 ribu pendaftar.
Berdasarkan data akhir yang dihimpun, jumlah calon pelamar yang memenuhi syarat sebanyak 31.525 orang pelamar. Sedangkan total keseluruhan pelamar yang memilih Mahkamah Agug adalah sebanyak 35.756 pendaftar.
“Dari jumlah tersebut, sebanyak 34,879 pelamar atau setara dengan 97,5 persen yang menginput persyaratan. Selanjutnya dari jumlah yang menyerahkan persyaratan tersebut, sebanyak 2,359 pelamar atau sekitar 6,8 persen belum terverifikasi dan sebanyak 961 pelamar atau sebesar 2,8 persen dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS),” kata Kepala Biro Hukum dan Humas MA, Abdullah di Gedung MA, Jakarta, Rabu (17/10/2018).
Menurut Abdullah, dari jumlah yang telah memenuhi syarat tersebut, jika dilihat berdasarkan jenis kelamin, terdapat 17.616 orang atau setara 50,5 persen berjenis kelamin perempuan dan sisanya sebanyak 17.263 orang atau setara 49,5 persen berjenis kelamin laki-laki.
“Jika dilihat berdasarkan jalur pendaftaran, sebanyak 33,867 orang mendaftar dari jalur umum, sebanyak 912 orang dari jalur cumlaude, 68 orang dari jalur disabilitas dan 32 orang dari jalur Papua dan Papua Barat,” ujarnya.
Lebih jauh Abdullah mengatakan, berdasarkan Keputusan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 65 Tahun 2018, Mahkamah Agung mendapatkan 1.052 orang CPNS dengan formasi 325 orang analis perkara peradilan, 390 orang analis sumber daya manusia, 184 orang pengelola sistem dan jaringan, 53 orang pranata komputer ahli pertama, dan 100 orang analis kepegawaian ahli pertama.