Back & Spine Center, Layani Keluhan Otak dan Tulang Belakang
Editor: Mahadeva WS
JAKARTA – Rumah Sakit Cendana masih menjadi pemain baru dalam dunia pelayanan kesehatan. Tapi umur yang muda, tidaklah menjadikan Rumah Sakit Cendana menjadi anak bawang dalam hal fasilitas layanan. Salah satunya terlihat dari fasilitas unggulan yang dimiliki, Back & Spine Center, yang diresmikan pada Juni 2018.
Direktur Utama RS Cendana, dr. Chris A. Yohanes, Sp.An.KIC menyebut, Back & Spine Center yang ada di RS Cendana adalah fasilitas terbaik. Keberadaanya didukung staf medis terbaik di bidangnya, dan memiliki peralatan pendukung yang terbaik juga. “Fasilitas ini merupakan salah satu fasilitas untuk membantu para penderita yang mengalami cidera ataupun keluhan di seputar otak maupun tulang belakang,” kata dr. Chris, Senin (17/9/2018).
Beberapa dokter spesialis yang tergabung untuk mengelola Brain & Spine Center adalah, spesialis bedah syaraf, spesialis syaraf, spesialis rehabilitasi medik, spesialis penyakit dalam dan spesialis anestesi. “Salah satu operasi yang pernah kita lakukan adalah pasien dengan keluhan sakit punggung pada area lumbal dengan operasi mikrodisektomi,” tambah dr. Chris.
Proses operasi yang biasanya dilakukan, karena cidera atau keluhan pada tulang punggung tersebut, berlangsung tidak lama. “Biasanya dua sampai tiga hari, pasien sudah bisa pulang. Tapi setelah itu harus melakukan rawat jalan atau terapi. Dan Brain & Spine Center di RS Cendana ini sudah lengkap untuk memfasilitasi semua tindakan yang dibutuhkan paska operasi,” papar dr. Chris.
Terkait fasilitas Brain & Spine Center ini, Direktur Medis RS Cendana, dr. Roslan Yusni, Sp.BS menyatakan, fasilitas tersebut merupakan layanan paripurna, bagi para penderita keluhan maupun cidera pada otak dan area tulang belakang. “Ini adalah one-stop-service untuk otak dan tulang belakang. Maksudnya apa? Artinya pada saat pasien datang dengan keluhan, hingga dilakukan pemeriksaan, perawatan dan tindakan semuanya bisa dilakukan disini. One-stop-service. Jadi pasien tidak perlu pergi kemana-mana lagi, cukup hanya disini. Semua bisa dilakukan di RS Cendana,” tutur dr. Roslan.