RW 04 Kelurahan Cirasas Sukses Kembangkan ‘Urban Farming’
Editor: Koko Triarko
Karena selain warga dapat menyantap sayuran sehat, juga taraf ekonomi mereka dapat meningkat dari hasil panen sayurannya.
Dia menambahkan, RW 04 menjadi pilot projek kelurahan Ciracas dalam pengembangan penghijauan lingkungan. Bahkan masuk nominasi program nasional.
Menurutnya, ini menjadi tantangan berat, namun jika dilaksanakan bersama warga akan menjadi ringan. Dia berharap, ke depan masyarakat akan sadar dan bisa memanfaatkan lahan yang sempit di halaman rumahnya dengan tanaman. Di samping dapat menjadikan ketahanan pangan dan lingkungan RW 04 ini asri dan hijau.
“Intinya, swadaya dan kesadaran warga, kita menjadi pilot projek di kelurahan Ciracas dan masuk nominasi program nasional,” pungkasnya.