Melanggar Lockdown, Pione Sisto Didenda 60 Ribu Euro oleh Celta Vigo

Penyerang asal Denmark, Pione Sisto, berlatih di Nizhniy Novgorod ketika Piala Dunia 2018 di Rusia – Foto Ant

JAKARTA – Celta Vigo menjatuhkan denda sebesar 60 ribu euro atau sekira Rp966 juta kepada penyerangnya, Pione Sisto. Hal itu dilakukan, karena Pione Sisto melanggar aturan karantina wilayah lockdown pada pertengahan Maret lalu.

Sisto pada Maret lalu kabur dari Vigo ke rumah orang tuanya di Denmark tanpa seizin klub. Tindakan tersebut memicu badai kritik dari publik. Belakangan Sisto sempat meminta maaf atas tindakannya tersebut.Namun, Celta memutuskan menjatuhkan denda 60 ribu euro kepada pemain asal Denmark tersebut.

Sisto bukan satu-satunya pemain Celta yang melanggar aturan karantina wilayah. Penyerang Rusia, Fedor Smolov, saat ini juga tengah diselidiki oleh pihak klub atas pelanggaran serupa. Smolov yang berstatus pinjaman dari Lokomotiv Moskow, dilaporkan menyewa sebuah pesawat untuk bisa terbang ke Rusia demi menghadiri pesta ulang tahun ke-18 tunangannya.

Smolov dilaporkan tidak mendapat izin dari klubnya untuk meninggalkan Spanyol kala itu. Dan kini ia kemungkinan tidak akan kembali ke Celta, mengingat kontrak peminjamannya rampung pada akhir Juni mendatang. (Ant)

Lihat juga...