Jaga Kesehatan Lingkungan, Penyintas Tsunami Bersihkan Huntara
Editor: Mahadeva
Septika Yusmaryanto, pelaksana pengerjaan huntara dari PT. Triwindu Kencana Abadi menyebut, hujan membuat kondisi huntara terendam air. Meski demikian Dia menyebut, koordinasi dengan penyintas tsunami di huntara telah dilakukan.
Penyintas tsunami Selat Sunda bisa diajak bergotong-royong, menjaga kebersihan lingkungan di sekitar huntara. Meski bangunan hanya bersifat sementara, diharapkan penyintas tsunami bisa merawat dan menjaga kebersihan di lingkungan huntara. “Hari ini kami juga bersama penyintas tsunami bergotong-royong memperdalam selokan, membersihkan sampah,” papar Septika Kusmaryanto.
Kepala BPBD Lamsel, I Ketut Sukerta, menyebut, saat curah hujan tinggi ada peningkatan volume air di lokasi huntara. Kondisi selokan yang tidak lancar berpotensi membuat air tergenang. Kepada sebanyak 138 Kepala Keluarga (KK) yang tinggal di huntara, diminta selalu menjaga kebersihan lingkungan.
Kegiatan gotong royong menjadi cara untuk meningkatkan rasa memiliki. Selain menghilangkan rasa trauma, aktivitas membersihkan lingkungan menjadi aktivitas fisik.