Dana Rp100,13 Miliar untuk Renovasi dan Bangun SD

Mantan Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Kemendikbud, Indrajati Sidi, mengatakan, program pembangunan USB dan renovasi SD secara swakelola, perlu diteruskan. Kegiatannya mampu memberi solusi bersama, bagi berbagai pihak. “Dalam membangun ruang kelas, tidak perlu kontraktor yang rumit, yang ternyata, hasilnya pun belum tentu baik, serta sesuai keinginan sekolah penerima bantuan,” jelas Indra.

Indra menyebut, renovasi sekolah dengan secara swakelola, diaplikasikan dalam renovasi Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA). Pada tahap pertama, sekolah menerima bantuan sebesar 70 persen dana program pembangunan USB dan renovasi SD pada Juli 2018.

Tahap selanjutnya, berdasarkan proses pembangunan yang berjalan. Sebanyak 39 sekolah telah menerima 100 persen dana pembangunan dan renovasi pada Oktober 2018. Sisanya, pemerintah tetap akan memperhatikan perkembangan sekolah, hingga bantuan pada tahap pertama mencapai 50 persen. (Ant)

Lihat juga...