Oposisi Israel Siap Gulingkan Netanyahu

Analis politik Israel secara luas mengharapkan Netanyahu untuk mencoba setiap manuver politik yang mungkin bisa terwujud, membujuk anggota Yamina yang tidak senang bergabung dengan anggota parlemen Arab dan sayap kiri.

“Tenang. Netanyahu masih menjadi perdana menteri selama beberapa hari lagi sampai mosi tidak percaya, dan dia akan berjuang sekuat tenaga untuk menolak pemerintah baru yang mayoritas tipis. Ini masih sangat jauh dari selesai,” Anshel Pfeffer, analis politik untuk surat kabar liberal Haaretz, menulis di Twitter.

Netanyahu yang belum menanggapi pengumuman Lapid, menguasai 30 kursi di Knesset yang beranggotakan 120 orang, hampir dua kali lipat dari partai Yesh Atid yang dipimpin Y Lapid dan dia bersekutu dengan setidaknya tiga partai agama dan nasionalis lainnya.

Harapan Besar

Selama menduduki jabatan puncak 12 tahun, pemimpin terlama Israel itu telah menjadi sosok yang sering terpolarisasi di dalam dan luar negeri.

Netanyahu (71), telah berusaha untuk mendiskreditkan aliansi Bennett-Lapid, dengan mengatakan aliansi itu akan membahayakan keamanan Israel – sebuah referensi untuk upaya mengekang program nuklir Iran dan mengelola hubungan Palestina yang selalu penuh ketegangan.

Lapid, seorang politisi kubu tengah, diberi tugas untuk membentuk koalisi pemerintahan setelah Netanyahu sayap kanan gagal melakukannya setelah pemilihan 23 Maret.

Dia berkampanye di bawah janji untuk “mengembalikan kewarasan” ke Israel, dengan fokus pada pengadilan korupsi Netanyahu atas tuduhan yang dia bantah.

“Pemerintah ini akan bekerja untuk semua warga Israel, mereka yang memilihnya dan mereka yang tidak. Pemerintah akan menghormati lawan-lawannya dan melakukan semua yang bisa dilakukan untuk menyatukan dan menghubungkan semua bagian masyarakat Israel,” kata Lapid di Twitter.

Lihat juga...