Kemendes PDTT Dorong Peningkatan Riset Pengembangan Potensi Desa

Editor: Makmun Hidayat

Selain itu, juga melalui pertukaran data dan informasi teknologi tepat guna, dari perguruan tinggi, hingga berbagi pakai data hasil penelitian yang dilakukan civitas akademika, untuk pembangunan desa.

Pihaknya juga mendorong peran mahasiswa, dalam pembangunan desa melalui pengembangan SDM yang ada di wilayah tersebut. “Melalui KKN misalnya, bisa dilakukan pelatihan kewirausahaan, pendampingan pengelolaan dan manajemen BUMD. termasuk juga pengelolaan sumber daya alam yang ada, sehingga mampu memberikan ide, gagasan dalam mengembangkan potensi yang ada di desa tersebut,” tegasnya.

Rektor Unnes Prof Dr Fathur Rokhman Hum dalam paparannya, di webinar ‘Penguatan Desa Mitra dalam Mendukung Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka’, yang digelar LPPM Unnes secara daring di Semarang, Kamis (1/4/2021). -Foto Arixc Ardana

Sementara, Rektor Unnes Prof Dr Fathur Rokhman Hum memaparkan, di tahun 2020 lalu, Kemendikbud mencetuskan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Hal tersebut pun sudah diterapkan Unnes, di desa mitra kampus.

“Desa sebagai lokus dan fokus tri dharma perguruan tinggi. Hal ini sudah diimplementasikan dalam proyek kemanusiaan, kegiatan wirausaha, proyek independen dan KKN tematik. LP2M Unnes sudah memfasilitasi ini, namun perlu kerja sama dengan stakeholder lainnya. Perguruan tinggi, pemerintah, BUMN, swasta, masyarakat hingga media massa,” terangnya.

Ditegaskan program MBKM memiliki kontribusi dalam mewujudkan beragam inovasi, yang dapat memberikan nilai tambah atau sustainable development goals (SDS) bagi desa secara berkelanjutan.

Lihat juga...