Siswa SDN Panembangan Mulai PTM dengan Protokol Kesehatan yang Ketat
Redaktur: Muhsin Efri Yanto
“Jadi selain guru di depan kelas yang mengajar, kita juga tempatkan guru khusus untuk memantau penerapan protokol kesehatan siswa selama belajar di kelas,” terangnya.
Salah satu siswa SD Negeri Panembangan, Muksin mengatakan, ia sangat senang bisa masuk sekolah lagi, sebab sudah terlalu lama melakukan pembelajaran daring dari rumah. Ia juga senang bisa bertemu dengan teman-temannya, meskipun harus tetap menjaga jarak.
“Senang bisa sekolah lagi, sudah bosan belajar di rumah dan kalau belajar langsung di sekolah, lebih jelas dalam menangkap materi pelajaran,” ujarnya.
SD Negeri Panembangan ini terpilih sebagai salah satu sekolah yang melakukan uji coba pembelajaran tatap muka pertama di Kabupaten Banyumas untuk jenjang sekolah dasar. Sekolah ini dianggap paling siap dalam penerapan protokol kesehatan serta tahun 2018, sekolah ini juga menyabet juara pertama lomba sekolah sehat tingkat propinsi Jawa Tengah. Sebelum dimulainya PTM, para guru di sekolah tersebut juga sudah melakukan kerja bakti membersihkan lingkungan sekolah.
Pada hari pertama uji coba PTM di Kabupaten Banyumas ini, dilakukan pada tiga sekolah yaitu SD Negeri Panembangan, SMP Negeri 6 Purwokerto dan SMA Negeri 3 Purwokerto.