PERANGKAP SAMPAH IRIGASI BUATAN PETANI
Editor: Koko Triarko
Cendana News – Petani di Kecamatan Sedayu, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, membuat alat perangkap sampah dengan sistem ungkit. Alat sederhana yang mirip pagar teralis ini, akan menyaring sampah-sampah yang terbawa aliran air. Dengan alat ini, pembersihan sampah pada saluran irigasi menjadi mudah, sehingga saluran air ke lahan pertanian pun lancar.