Gianyar Deklarasikan Pemilu Damai
Editor: Mahadeva WS
Contoh negative campaign adalah, apa yang dilakukan caleg yang sifatnya positif, kemudian dikritisi oleh caleg lainnya. Sepanjang yang dilakukan itu benar, mengkritisi masih positif dan tidak dilarang. Black campaign tidak dilindungi, apalagi dengan menggunakan berita bohong, ancamannya bisa 10 tahun penjara.
“Hati-hati menggunakan sosmed karena dengan sosmed bisa mengerahkan massa yang berdampak pada terjadinya keributan yang belum tentu kebenarannya. Jadi keamanan adalah tanggung jawab bersama, pemerintah TNI, Polri, masyarakat yang mempunyai hak pilih, penyelenggara pemilu semua mempunyai tanggung jawab yang besar, untuk menyelenggarakan pemilu yang aman, sejuk dan damai,” tegas Kapolres.
Kasdim 1616/Gianyar, Mayor Inf Gede Marta Santosa mengatakan, deklarasi damai merupakan bagian upaya menciptakan pemilu yang aman, damai dan sejuk. Perbedaan dijadikan bahan pemersatu. TNI siap membantu tugas kepolisian guna mensukseskan pesta demokrasi di 2019.
Bupati Gianyar, I Made Mahayastra, mengajak seluruh pihak untuk ikut mengawal hajatan demokrasi pemilu 2019. “Kita buktikan bahwa Kabupaten Gianyar ini bisa menjadi Kabupaten percontohan untuk pemilu aman damai,” pungkas Bupati yang baru beberapa hari dilantik tersebut.