Anies Tempatkan Petugas Dishub di Pelican Crossing
Editor: Mahadeva WS
Senin (30/7/2018) malam, akan dilakukan pembongkaran JPO oleh PT MRT Jakarta. Ruas jalan MH Thamrin akan ditutup selama sembilan jam. Penutupan dilakukan mulai pukul 21.00 WIB. Saat ini sudah dipersiapkan manajemen pengalihan arus lalu lintas.
Corporate Secretary Division Head MRT Jakarta Tubagus Hikmatullah mengatakan, pembongkaran dilakukan dua tahap. Diawali dengan membongkar JPO sisi barat yaitu di Jalan MH Thamrin yang mengarah dari Jalan Jenderal Sudirman menuju Monas dilakukan pada pukul 21.00.
“Sisi barat, Jalan MH Thamrin akan ditutup sementara untuk umum pada pukul 21.00 sampai dengan pukul 01.00. Struktur JPO sisi barat yang telah diangkat akan ditempatkan di lajur TransJakarta sisi barat guna dilakukan pemotongan menjadi bagian-bagian kecil untuk selanjutnya dibawa meninggalkan area Bundaran HI,” jelas Hikmatullah.
Usai melakukan pembongkaran di sisi barat, kemudian pembongkaran JPO akan dilanjutkan pada sisi timur dari arah Monas menuju Jalan Jenderal Sudirman. Pembongkaran kedua akan dilakukan pada Selasa (31/7/2018) dinihari. “Sisi timur, Jalan MH Thamrin akan ditutup sementara untuk umum pada pukul 01.00 sampai dengan pukul 06.00 guna melakukan pengangkatan struktur JPO sisi timur,” jelasnya.
Namun, pihaknya akan membantu pengendara maupun warga yang hendak beraktifitas di gedung Kedubes Perancis, gedung Sinarmas, gedung Bank Permata dan gedung Oil Center. “Jalan MH Thamrin akan kembali dibuka seperti semula pada Selasa (31/7/2018) pukul 06.00. MRT Jakarta bersama dengan seluruh dinas terkait di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta senantiasa mengedepankan aspek keamanan dan keselamatan kerja dalam menyusun metode pekerjaan pembongkaran,” jelasnya.