KENDARI — Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kendari, Sulawesi Tenggara menginformasikan bahwa hampir seluruh wilayah kabupaten dan kota di provinsi itu berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat.
Kepala Seksi Observasi dan Informasi BMKG Kendari, Adi Istiono di Kendari, Jumat mengatakan update terkait peringatan cuaca yang alami hujan disertai kilat, petir serta angin kecang diperkirakan hingga malam hari seperti di Kota Kendari dan beberapa kabupaten lainnya.
Di Kota Kendari misalnya hujan ringan terjadi Kendari Barat, Mandonga, Puuwatu, Kadia, Wua-Wua, Kambu, Poasia, Baruga, kecamatan Abeli, sementara di kabupaten Konawe Selatan terjadi di Kecamatan Moramo Utara, Konda, Ranomeeto, Ranomeeto Barat, Landono, Mowila, Angata, Benua, Buke, Baito, dan Kecamatan Wolasi.
Begitu juga di wilayah kabupaten Konawe hampir semua wilayah terjadi kabut yang berpotensi hujan ringat dan lebat seperti Kecamatan Soropia, Lalonggasumeeto, Puriala, Onembute, Lambuya, Besulutu, Sampara, Pondidaha, Wonggeduku, Kapoiala, Bondoala, Amonggedo, Wawotobi, Meluhu, Uepai, Unaaha, Tongauna, Abuki, Anggaberi, Latoma, Asinua
Seemnatar di Kabaupaten Konawe Utara seperti di wilayah Motui, Sawa, Lembo, Wawolesea, Lasolo, Molawe, Andowia, Lasolo Kepulauan, Langgikima, Landawe, Wiwirano, Oheo dan Kecamatan Asera. Kabupaten Kolaka Timur ada tiga wilayah kecamatan yang berpotensi hujan ringan hingga lebat yakni di Ueesi, Uluiwoi dan kecamatan Mowewe dan sekitarnya.
Adi Istiono menambahkan, potensi hujan yang terjadi hari ini, dapat juga meluas ke beberapa kabupaten seperti Bombana, Buton Utara, Muna, Buton Tengah, Buton dan Kota Baubau. Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga malam hari.