Satu Pejabat Positif Covid-19, ASN Padang Jalani ‘Swab Test’

Editor: Makmun Hidayat

“Kalau untuk Wakil Wali Kota Padang, setahu saya belum melakukan tes swab lagi, karena lagi ada banyak agenda kegiatan. Mungkin dalam waktu dekat, Bapak Hendri Septanya ikut swab juga,” ujar dia.

Untuk kondisi laporan kasus COVID-19 di Sumatera Barat hingga Jumat sore, da tercatat 7 orang pasien yang dinyatakan sembuh. Pasien itu berada di daerah Andalas satu orang, Kuranji empat orang, di Gunung Sarik satu orang, dan satu lagi ada di daerah Piai Tangah, Kota Padang.

Meski telah ada tujuh orang yang sembuh, angka warga yang terpapar COVID-19 untuk kondisi hari ini, masih ada 4 orang warga Kota Padang yang terpapar COVID-19. Empat orang warga itu, masing-masing berada di Kubu Dalam Parak Karakah, Dadok Tunggu Hitam, Kuranji, dan satunya lagi di daerah Flamboyan Padang.

Lihat juga...