Pemeliharaan Anak Ayam Menjadi Penilaian Siswa di Kota Bandung

Sejumlah siswa memegang kandang yang berisi anak ayam usai dibagikan oleh Pemerintah Kota Bandung di Gedebage, Kota Bandung, Kamis (21/11/2019) – Foto Ant

Wali Kota Bandung, Oded M Danial mengatakan, pembagian ayam kepada para siswa, merupakan respon Pemkot Bandung atas agenda pemerintah pusat untuk melakukan revolusi mental dan pembangunan karakter.

Namun, pembagian ribuan ekor anak ayam masih dalam tahap percobaan. Apabila berhasil, program pembagian anak ayam ini kemungkinan akan secara resmi dianggarkan untuk tahun depan. Saat ini baru hanya 10 sekolah tingkat dasar dan dua sekolah tingkat menengah pertama di dua kecamatan yang menerima anak ayam. “Ini adalah percobaan pada anak-anak kita. Nanti kita akan evaluasi seperti apa hasilnya. Kalau memang dampaknya bagus atau positif, kita programkan untuk tahun depan,” kata Oded. (Ant)

Lihat juga...