Tutut Soeharto Tebar Ikan di Danau Miniatur TMII

Editor: Makmun Hidayat

Tepat pukul 17.00 WIB, rombongan meninggalkan area tersebut. Tutut Soeharto pun berpamitan untuk pulang ke Jalan Cendana, Menteng, Jakarta Pusat.

“Saya pamit ya, terima kasih. Inshallah kita nanti bertemu lagi ya,” ujar Tutut Soeharto sambil menyalami satu persatu rombongan yang mendampinginya.

“Kami juga ucapkan terima kasih pada Bu Tutut,” kata Tanri.

Usai berpamitan, Tutut Soeharto bergegas masuk ke mobil. Seiring lajunya mobil dengan kaca terbuka, perempuan energik ini terus menebar senyum dengan tangan dilambaikan pertanda salam.

Mobil telah melaju tak terlihat mata, tapi kehangatan semangat juang yang ditebarkan Tutut Soeharto untuk terus melestarikan budaya bangsa tak kan pupus ditelan zaman.

TMII dengan ragam inovasinya akan terus bergaung memberikan konstribusi bagi masyarakat Indonesia

Lihat juga...