Antisipasi Kebakaran, Wali Kota Banjar Imbau Perhatikan Listrik
BANJAR – Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, S.Ip., M.Si., mengimbau kepada seluruh warga masyarakat yang tinggal di wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, untuk selalu waspada terhadap bahaya kebakaran yang dalam satu bulan ini sudah tiga kali terjadi di wilayah Kota Banjar. Salah satu faktor terbesar penyebab bencana kebakaran di wilayah Kota Banjar, salah satunya yaitu akibat dari korsleting listrik.
Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Banjar, Ade Uu Sukaesih, Selasa (21/11/2017), saat berkunjung ke keluarga Parman Sihombing (60), warga di lingkungan Cimenyan II, RT 01, RW 07, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, yang menjadi korban musibah rumah kebakaran, Senin (20/11/2017). Faktor penyebab kebakaran rumah tersebut adalah akibat adanya hubungan arus pendek atau yang dikenal dengan sebutan korsleting listrik.
Lanjut Ade Uu, dirinya mengimbau juga kepada seluruh warga masyarakat yang tinggal di wilayah Kota Banjar untuk melakukan peremajaan instalasi listrik yang ada di rumah masing-masing.
“Jika usia instalasi listrik yang ada di rumah warga lebih dari 20 tahun, sebaiknya segera dilakukan peremajaan. Berkoordinasi dengan pihak PLN. Langkah tersebut diambil sebagai antisipasi dari terjadinya musibah kebakaran akibat korsleting listrik,” ujarnya.
Ade Uu juga mengimbau kepada warga masyarakat yang tinggal di wilayah Kota Banjar untuk tidak terlalu banyak memasang instalasi listrik secara bercabang-cabang. Memasang perlengkapan elektronik di rumah dalam satu kabel. Serta tidak membiarkan lampu yang ada di rumah menyala dengan waktu yang cukup lama. Jika sudah tidak diperlukan, sebaiknya lampu tersebut dimatikan saja, untuk menghindari terjadinya musibah bencana kebakaran.