Pascaoperasi Arm Pump, Quartararo Siap Libas Trek Le Mans
Pebalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, telah kembali berkerja dengan kru, pascaoperasi arm pump pada 4 Mei. Mereka siap kembali di atas motor Yamaha M1 akhir pekan ini, untuk Grand Prix Prancis di Sirkuit Bugatti, Le Mans.