Karang Taruna Jatiraden Berdayakan Lingkungan jadi Agrowisata Mini
Redaktur: Satmoko Budi Santoso
BEKASI – Berbagai cara dilakukan dalam menjaga lingkungan tetap asri dan berdaya. Salah satunya dengan membangun lokasi agrowisata mini dengan memanfaatkan lahan kosong di sekitar lingkungan.
Hal tersebut seperti dilakukan oleh Karang Taruna (Katar) RT 03/08 Kelurahan Jatiraden, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat. Secara gotong royong pemuda setempat mengubah lahan kosong dengan aneka tanaman dan diberi berbagai pernik agar terlihat seperti taman.
“Ini adalah kegiatan sosial dalam menjaga lingkungan, dalam menciptakan agrowisata mini untuk warga sekitar. Sekaligus mengenalkan cara menjadikan lingkungan asri,” ujar Arif, perwakilan Katar Jatiraden kepada Cendana News, Rabu (11/11/2020).
Dikatakan, selain bermanfaat bagi keasrian lingkungan juga bentuk menciptakan ekonomi produktif pemuda setempat. Sebab ikut mengenalkan cara menjaga lingkungan melalui tanaman.
Menurutnya, ke depan hasil dari aneka tanaman sayuran akan didistribusikan kepada warga sekitar dengan harga relatif murah. Bahkan untuk lansia atau pun janda diberi secara cuma-cuma atau mereka bisa membayar seikhlasnya.
“Melalui agrowisata secara otomatis feed back-nya tentu ke lingkungan sekitar. Warga juga memiliki tempat nongkrong yang asri dengan aneka tanaman dari sayur mayur atau pun tanaman hias,” ujarnya.
Lebih lanjut diakui, bahwa kegiatan tersebut murni kepedulian pemuda dengan cara swadaya. Belum ada campur tangan pihak pemerintah. Apa yang dilakukan murni kepedulian terhadap lingkungan agar juga bisa memberi motivasi warga bersama dalam menjaga kebersihan.
Agrowisata mini tersebut memanfaatkan lahan milik salah seorang warga yang berada di sekitar lingkunga di Jalan Nangka RW 08. Dia menghibahkan untuk dikelola tanpa sewa.