Dinas Pariwisata Sikka Tata Tanjung Kajuwulu
Editor: Satmoko Budi Santoso
“Harus ada petugas yang mengontrol agar masyarakat tidak membuang puntung rokok di padang ilalang dan menyebabkan kebakaran. Setiap tahun selalu ada penanaman pohon, tetapi selalu saja areal wisata ini terbakar,” sesalnya.

Selain itu, pintu masuk ke puncak bukit yang dijaga masyarakat pun harus dibangun pos sehingga petugas yang menarik retribusi tidak menggunakan terpal dan tenda darurat yang terkesan tidak resmi.
“Petugas desa pun harus sering mengontrol dan mengajak masyarakat untuk membersihkan lokasi wisata ini. Siapkan tempat-tempat sampah agar pengunjung tidak membuang sampah sembarangan,” tuturnya.
Vero juga berpesan agar pemerintah menata lokasi untuk para pedagang yang berjualan di tempat wisata agar tidak terkesan semrawut. Pengaturan parkir pun harus teratur dan disiapkan arealnya.