Rossi Beri Sinyal Akan Lanjut Balapan di 2021

Valentino Rossi – Foto Ant

Pandemi virus corona telah menempatkan The Doctor dalam situasi yang sulit, mengisolasi diri di rumahnya yang berada di Italia bagian Timur, sedangkan semangatnya untuk membalap sangat tinggi. “Seperti yang saya bilang, opsi pertama saya adalah lanjut, karena saya punya motivasi cukup dan saya ingin terus,” tambah Rossi.

“Tapi sangat penting memahami tingkat daya saing, khususnya di paruh kedua tahun lalu kami sangat kewalahan, dan sering kali saya terlalu lambat dan harus berjuang di luar peringkat lima besar. Saya memiliki satu tahun lagi dengan tim pabrikan, dan saya butuh waktu untuk memutuskan, dan bagi saya, saya butuh lima atau enam balapan, dengan kepala mekanik yang barus, dan sejumlah modifikasi di tim untuk memahami apakah saya bisa tampil kuat,” pungkasnya. (Ant)

Lihat juga...