Drama 7 Gol Antar Chelsea Lolos Semifinal Liga Eropa

Redaktur: ME. Bijo Dirajo

Suka cita pendukung tim tamu tak berlangsung lama. Chelsea langsung membalas dengan gol keempat yang dicetak Pedro Rodriguez. Pedro menaklukkan Kolar setelah sang kiper berhasil menghalau tembakan Giroud.

Slavia masih belum menyerah. Di babak kedua, Slavia mencetak gol keduanya menit 51 melalui Petr Sevcik. Tiga menit kemudian Sevcik kembali mencatatkan namanya di papan skor dan membuat skor berubah menjadi 4-3. Sayang, Slavia gagal menambah gol dan harus puas mengakhiri kiprah di Liga Eropa di markas Chelsea.

Di babak semifinal, Chelsea bakal berhadapan dengan Eintracht Frankfurt yang menang 2-0 atas Benfica. Meski agregat kedua tim sama 4-4 namun Frankfurt melenggang berkat keunggulan gol tandang.

Lihat juga...